Bahan Bangunan Rumah Minimalis yang Murah dan Terbaik

Memiliki rumah sendiri merupakan impian dari banyak orang. Khususnya generasi millennial pada saat ini, memiliki rumah impian adalah mimpi besar yang harusnya sudah terwujud. Oleh karena itu, Anda harus mempertimbangkan bagaimana cara memiliki rumah impian dari sekarang. Jenis model rumah yang banyak digandrungi pada saat ini adalah rumah minimalis. Nah, hal pertama yang harus Anda perhatikan ketika akan membangun sebuah rumah adalah mempertimbangkan bahan bangunan yang akan digunakan mulai dari harga, kualitas dan apa saja bahan bangunan rumah minimalis yang diperlukan. Oleh karena itu, pada artikel kali ini kami akan membahas mengenai beberapa bahan bangunan rumah minimalis yang murah dan terbaik yang dapat Anda gunakan sesuai kebutuhan. Langsung saja yuk simak ulasannya berikut ini.Bahan Bangunan Rumah MinimalisDesain Rumah Minimalis Modern yang paling banyak diminati pada saat ini karena ukurannya yang sedang tidak terlalu sempit dan juga tidak terlalu luas sehingga sangat cocok bagi keluarga kecil Anda. Tidak hanya itu, bahan bangunan rumah minimalis juga lebih efektif dan ekonomis untuk membangun rumah yang memiliki kesan modern, mewah dan elegan.Salah satu jenis rumah minimalis yang cukup banyak diminati adalah rumah minimalis tipe 36. Oleh karena itu pada artikel kali ini kami akan lebih membahas mengenai bahan bangunan rumah tipe 36. Lalu, apa saja bahan bangunan rumah tipe 36 yang diperlukan agar rumah impian Anda bisa berdiri dengan kokoh dan menawan. Biaya Bahan Bangunan Rumah Tipe 36Sebenarnya jika berbicara mengenai bahan banguna rumah minimalis tergantung pada jenis rumah yang akan kita bangun apakah 1 lantai atau 2 lantai karena pada umumnya bahan bangunan rumah minimalis 1 lantai dan 2 lantai jelas berbeda. Nah, untuk bahan bangunan rumah tipe 36 ini juga dibagi jadi dua jenis yakni biaya bahan bangunan rumah tipe 36 satu lantai dan dua lantai. Untuk rumah minimalis satu lantai, maka bahan bangunan yang diperlukan adalah bahan baku untuk membuat dinding, pondasi, struktur, genteng rumah, atap, kusen jendela dan pintu serta cat rumah.Untuk biaya bahan bangunan rumah tipe 36 satu lantai ini yang dibutuhkan misalnya seperti batako, besi beton kombinasi, genteng, kayu meranti, keramik, cakar atap dan cat. Perkiraan biaya bahan bangunan rumah minimalis ini kurang lebih sekitar Rp. 3 juta per meternya. Sedangkan, biaya bahan bangunan rumah tipe 36 dua lantai tentunya berbeda yakni kurang lebih dapat mencapai Rp. 3,5 juta per meternya dengan menggunakan bahan bangunan rumah yang sama hanya saja lebih banyak karena ada tambahan dua lantai. Untuk bahan-bahannya antara lain adalah bata merah, biaya pembangunan electric dan saniter, plafon, keramik atau granit untuk lantainya.Jadi jika dirinci berikut bahan bangunan rumah tipe 36 baik 2 lantai atau 1 lantai yang diperlukan.
  • Bahan bangunan pondasi rumah;
  • Struktur beton;
  • Pembuatan dinding mulai dari pemasangan hingga pengecatan atau finishing;
  • Pemasangan plafon;
  • Instalasi listrik;
  • Pengecatan secara menyeluruh.
Untuk pembelian bahan bangunan rumah minimalis atau tidak pastikan Anda membeli bahan dengan harga murah dan berkualitas. Saran dari kami, agar bisa menghemat biaya pastikan Anda melakukan pembelian bahan bangunan rumah sesuai dengan budget yang anda miliki dan sebaiknya mengikuti kebutuhan utama Anda. Untuk keluarga kecil dengan 2 orang anak, kami rasa rumah minimalis tipe 36 satu lantai sudah cukup untuk Anda. Karena bukan rumah besar yang kita perlukan, akan tetapi kenyamanan.Tips Memilih Bahan Bangunan Rumah Minimalis Murah dan TerbaikAgar Anda tidak merasa kecewa dan tertipu, berikut akan kami jelaskan beberapa tips memilih bahan bangunan rumah minimalis murah dan terbaik. 
  • Pilih Semen yang Sudah Populer
 Secara umum semen memiliki rata-rata kualitas yang sama dan hanya sedikit sekali selisih kadar kualitas yang berbeda, begitu juga harganya. Jadi pastikan Anda memilih semen yang memang sudah terkenal dan digunakan oleh khalayak umum.  
  • Pasir yang Tidak Bercampur Lumpur
 Pasir yang baik untuk digunakan sebagai bahan bangunan rumah adalah pasir yang tidak tercampur dengan lumpur. Pasir terbaik ini biasanya didapatkan dari hasil penambangan di gunung.   
  • Besi Beton
 Ketika menggunakan besi beton sebagai bahan bangunan rumah minimalis, pastikan Anda memilih besi beton kuno karena kualitasnya lebih baik dari beton pada saat ini walaupun harganya lebih mahal sedikit. Namun, menurut kami hal ini sesuai dengan kualitasnya.  
  • Batu Bata Merah
 Salah satu bahan bangunan rumah yang paling penting adalah batu bata merah. Nah, ketika Anda memilihnya pastikan Anda memilih bata merah yang memiliki tekstur yang keras, ukuran sedang dan juga tidak mudah pecah atau retak.  
  • Genteng
 Bahan bangunan yang paling penting berikutnya adalah genteng, pastikan Anda memilih genteng yang terbuat dari bahan material dengan bobot yang cukup berat.Itu dia informasi mengenai bahan bangunan rumah minimalis murah dan terbaik yang dapat kami sampaikan. Yuk, wujudkan mimpi Anda untuk memiliki rumah impian. Memang awalnya membangun rumah terasa begitu ribet. Namun jangan khawatir sebab Super Bangun Jaya siap membantu Anda dalam membangun dan merenovasi rumah impian Anda. Bahkan kami menyediakan layanan pesan antar melalui WhatsApp! Yuk bangun rumah impian Anda bersama Super Bangun Jaya, sekarang!  

LEAVE A COMMENT