CARA MEMPERBAIKI TEMBOK RETAK – Tembok retak adalah masalah yang sering terjadi di rumah Kita, entah karena usia rumah yang sudah lama atau komponen temboknya yang kualitasnya kurang bagus. Sebenarnya banyak faktor yang menyebabkan tembok rumah menjadi retak. Nah, tulisan kali ini akan bahas cara memperbaiki tembok retak dengan GAMPANG.
Memperbaiki tembok retak di rumah Kita sebenernya gampang, loh. Banyak caranya juga untuk memperbaiki tembok retak, bahkan Anda bisa lakukannya sendiri loh. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan, penasaran apa aja cara-caranya? Baca sampe habis ya, Sahabat!
5 Cara Memperbaiki Tembok Retak yang Bisa Anda Lakukan Sendiri!
Dari sekian banyaknya cara yang tersebar di internet, SBJ sudah merangkum 5 cara GAMPANG yang bisa Anda lakuka sendiri di Rumah, berikut di bawah ini cara-caranya:
Bersihkan Terlebih Dahulu!
Sebelum memulai memperbaiki tembok retak, Anda harus bersihkan tembok terlebih dahulu. Kenapa harus dibersihkan sih? Alasannya adalah untuk menghindari kotoran dan debu yang menempel di tembok, karena kotoran bahkan debu pun dapat mengganggu proses penambalan tembok yang retak.
Anda bisa lap dengan kain basah untuk membersihkannya, pokoknya harus dibersihkan terlebih dahulu ya, Sahabat!
Udah Bersih? Langsung Amplas Tembok!
Jika tembok sudah bersih dari debu dan kotoran, Anda bisa langsung mengamplas tembok. Amplas tembok hingga acian terlihat, cara ini harus dilakukan agar proses penambalan tembok retak berjalan lancar.
Ketika acian tembok sudah terlihat, Anda bersihkan ulang dengan lap basah agar sisa-sisa rontokan temboknya hilang.
Pakai Wall Filler untuk Memperbaiki Tembok Retak
Jika udah dibersihkan selesai di amplas, saatnya Anda menambal retakan tersebut. Salah satu caranya dengan menggunakan semen khusus yang bernama Wall Filler.
Oleskan Wall Filler di setiap bagian tembok yang retak, nantinya akan otomatis mengisi retakan dengan maksimal. Untuk ke tahap selanjutnya, Anda harus menunggu Wall Filler hingga kering. Kalo udah kering, lanjut ke tahap ini…
Oleskan Cat Plamir
Sekarang waktunya Anda pakai Cat Plamir agar retakan pada tembok hilang sepenuhnya. Anda hanya perlu mencampurkan Cat Plamir dengan air bersih secukupnya. Jika sudah dicampur, diamkan 1-2 menit. Kemudian aduk merata hingga mengental, sebaiknya jangan terlalu diaduknya ya, Sahabat!
Jika sudah mengental, sekarang Anda bisa langsung oleskan di permukaan tembok yang retak. Cat Plamir mampu menghilangkan retakan di tembok dan akan kering dengan sendirinya.
Cat Plamir berfungsi membuat tembok jadi lebih rata dan menjadi dasar dari tembok sebelum diberikan warna cat lagi.
Terakhir, Cat Ulang Kembali Tembok Anda!
Tahapan terakhir, biasanya habis memperbaiki tembok retak pasti memiliki warna berbeda dengan bagian sekitarnya. Saatnya Anda mempercantik bagian ini, pastikan Anda melapisinya dengan Cat yang berkualitas dan sesuai dengan warna sebelumnya ya, Sahabat.
Selesai sudah cara memperbaiki tembok retak di rumah dengan sendiri. Gampang kan? Mungkin Anda juga membutuhkan informasi terkait Rumus Menghitung Kebutuhan Cat Tembok.
Saatnya rencakan perbaikan tembok rumah Anda yang retak bersama SBJ. SBJ menyediakan layanan konsultasi dan produk terpercaya kualitasnya, dan pastinya mempermudah Anda.
Anda harus ingat, di SBJ bukan hanya jual-beli bahan bangunan aja, tapi Anda bisa berbelanja sambil konsultasi sama ahlinya. Jadi Anda bisa tanyakan seputar renovasi atau finisihing rumah Anda dengan detail sama SBJ.
Gabisa datang langsung? Tenang, Anda bisa konsultasi melalu WhatsApp SBJ. Yuk langsung konsultasi di WhatsApp SBJ, Gratis!
Anda juga bisa order online melalui superbangunjaya.com dan pastinya Anda bisa menikmati banyak Promo setiap bulannya. Tunggu apalagi? Ayo wujudkan rumah impian Anda bersama SBJ! Karena SBJ, Bukan Toko Biasa!