penempatan tandon air di rumah minimalis

Empat Lokasi Terbaik Penempatan Tandon Air di Rumah Minimalis

penempatan tandon air di rumah minimalis – Rumah minimalis saat ini semakin digemari oleh masyarakat, terutama para pasangan muda. Dengan tipe 21 dan 36, harga rumah minimalis dianggap cukup terjangkau bagi masyarakat berpenghasilan menengah seperti para pasangan muda.

Bagi pasangan muda, rumah minimalis juga dianggap sangat ideal karena tidak terlalu kecil dan juga tidak terlampau besar, sehingga cocok untuk keluarga kecil mereka. Apalagi kalau baru memiliki satu orang momongan, rumah ini akan terasa sangat pas untuk mereka.

Alasan lainnya orang memilih rumah minimalis karena dianggap praktis dan tidak memerlukan perabotan rumah yang berlebihan. Jika rumahnya besar, maka sangat lucu jika tidak ada barang-barang di dalam rumah. Namun dengan rumah minimalis, barang-barang seperti furniture pun bisa diminimalisir.

Dalam urusan bersih-bersih rumah juga jadi lebih simpel, dalam waktu singkat kita bisa membersihkan rumah dan tidak terlampau memakan tenaga. Dengan demikian pemilik rumah minimalis tak memerlukan jasa asisten rumah tangga (ART) dalam urusan bersih-bersih. Karena dapat membersihkan rumah sendiri setiap harinya.

Penempatan Tandon Air di Rumah Minimalis

penempatan tandon air di rumah minimalis

Pemilik rumah minimalis juga tidak akan menguras tabungan mereka dalam-dalam hanya untuk membeli aksesori rumah, karena cukup menambah aksesoris simpel agar rumah minimalis dapat terlihat lebih elegan.

Dari alasan terakhir yang mengapa kini rumah minimalis begitu diminati, karena selain untuk ditinggali, biasanya orang membeli rumah minimalis untuk investasi jangka panjang. Artinya, rumah minimalis itu akan ditempati satu dua tahun setelah harganya melambung maka si pemilik akan menjualnya. Karena range harganya hanya Rp 200 – Rp 400 jutaan maka peluang menjual rumah minimalis jadi lebih cepat.

Namun rumah minimalis tentu juga punya kelemahan, yang paling mencolok tentu luas lahannya sangat minim. Sehingga kita akan kesulitan menyediakan tempat khusus keperluan tertentu. Salah satunya adalah menempatkan toren atau tandon penampungan air. Tandon ini diperlukan sebagai cadangan air, ketika mati lampu, pompa jetpump mengalami masalah atau air PDAM mati.

Rekomendasi Penempatan Tandon Air

penempatan tandon air di rumah minimalis

Berikut adalah beberapa tempat yang mungkin digunakan untuk menyimpan tandon air pada rumah minimalis.

Pertama, mungkin Anda bisa menempatkan tandon air persis di atas kamar mandi. Penempatan ini dilakukan selain untuk mengatasi keterbatasan tempat juga agar tekanan air akan tetap lancar dan mengalirkannya lebih cepat ke kamar mandi Anda.

Tapi ingat, jika Ingin menempatkan tandon di atas kamar mandi sebaiknya pilih ukuran tandon air yang tak terlampau besar, tepatnya disesuaikan dengan tempatnya dan agar beban pondasi tidak terlalu berat sehingga bisa mencegah risiko bergeser atau jatuh dari tempatnya.

Kedua, Anda bisa menempatkan tandon air di atas dak beton. Dengan menggunakan dak beton, tentu tandon yang dapat ditaruh untuk menampung air bisa lebih besar. Hanya saja, pastikan bahwa dak untuk menempatkan tandon cukup kokoh. Sebab semakin besar dan tinggi posisi tandon air, maka beban yang ditopang juga semakin besar. Sehingga pastikan bahwa dak yang Anda buat tersebut sangat kokoh dan tak mudah roboh. Sebab jika roboh bisa mengancam keselamatan penghuni rumah.

Kata Bang Jaya soal Tandon Air

Ketiga, Anda juga bisa menaruh tandon menggunakan menara besi atau beton sehingga tidak mengganggu aktivitas sekitar rumah minimalis Anda. Menara untuk tandon air pun bisa ditempatkan di halaman belakang, samping, atau sudut lahan yang masih tersisa Ukuran menara toren air juga bisa Anda sesuaikan dengan luas lahan maupun ukuran toren yang akan Anda pasang. Namun sama seperti pada penempatan tandon di dak, pastikan menara yang Anda bangun tersebut benar-benar kokoh.

Yang terakhir, jika rumah minimalis Anda memang benar-benar tak memiliki lahan yang memadai, langkah ini mungkin bisa Anda coba. Anda bisa membangun atau menaruh penempatan tandon air rumah Anda dengan cara ditanam atau ditimbun di dalam tanah. Dengan demikian tandon ini tidak akan memakan tempat.

Rekomendasi Penempatan Tandon Air

Hanya sayangnya ada beberapa kelemahan jika tandon itu berada di dalam tanah, sebab untuk mengalirkannya Anda memerlukan pompa agar air bisa tersalurkan ke seluruh bagian atau lokasi yang membutuhkan air. Sehingga nanti Anda akan mengeluarkan biaya ekstra untuk itu.

Dan yang kedua, jika daerah Anda adalah kawasan banjir, menempatkan tandon di dalam tanah tentu bukanlah sebuah ide yang bagus. Sebab jika kurang hati-hati bukan tidak mungkin cadangan air milik Anda akan terkontaminasi air banjir, sehingga tidak layak untuk dipakai lagi. Karena itu sebelum menentukan pilihan, ada baiknya Anda melakukan survey atau berkonsultasi dengan ahlinya.

penempatan tandon air di rumah minimalis

Kalau Anda tak punya waktu atau kekurangan bujet untuk bertanya pada konsultan, Anda dapat belanja di superbangunjaya.com atau Anda bisa juga menghubungi kami lewat layanan Whatsapp ini. Anda bisa langsung membeli atau bisa juga berkonsultasi dengan kami. Dan yang penting, bertransaksi dengan kami ada #jaminangacurang.

Jika Artikel ini bermanfaat, Anda bisa menshare tulisan ini. Dan jangan lupa juga untuk mem-follow IG Super Bangun Jaya dan Fanpage FB Super Bangun Jaya.

LEAVE A COMMENT